ASSETS FKIP Unila
selenggarakan EEF untuk Mahasiswa dan SMA/SMK sederajat
Association Of Economic
Education Student (ASSETS) Universitas
Lampung kembali mengadakan Economic Education Fair (EEF) Tahun 2021. EEF kali
ini mengangkat tema yaitu "Peran Generasi Muda yang Kreatif dan Inovatif
Guna Mewujudkan Pendidikan Berkualitas".
EEF merupakan acara
kompetisi tahunan yang selalu diselenggarakan
untuk siswa-siswi SMA sederajat dan untuk para mahasiswa.
EEF mengundang lebih
dari 100 sekolah yang tersebar di provinsi Lampung, dan para mahasiswa di
seluruh Indonesia. EEF berhasil
menjaring lebih dari 38 peserta dan 88 tim
peserta dari seluruh nusantara. EEF sendiri memiliki empat macam cabang
perlombaan yaitu Lomba Cerdas cermat (LCC) , Akuntansi, Esay dan Busines Plan
competition (BPC)
Acara EEF
berlangsung dari tanggal 21-24 April
2021. Pada hari pertama kegiatan EEF diisi dengan agenda Technical meeting dari empat macam
perlombaan, Technical Meeting ini di selenggarakan selama 2 hari . Agenda selanjutnya
yaitu Grand Opening EEF yang di adakan
pada hari kamis, 22 April 2021 dan dibuka secara simbolik oleh Wakil Dekan
Bidang Kemahasiswaan dan Alumni
FKIP Unila, Ibu Dr. Riswanti Rini, M.Si
Rangkaian kegiatan
utama EEF adalah kompetisi yang dilaksanakan pada tanggal 22-23 April 2021 yang
di selenggarakan secara Online. Pada tanggal 22 April 2021, para peserta lomba
LCC dan Akuntasi melaksanakan babak penyisihan dengan pengerjaan soal pilihan ganda
dan siklus akuntansi. Dan untuk cabang perlombaan Esay dan Busines Plan diisi
dengan agenda Technical meeting
Tanggal 23 April 2021
tepatnya hari ke-3 EEF telah berlangsung kompetisi dari masing-masing cabang
lomba. Pada H3 ini juga beberapa peserta dari cabang lomba LCC dan Akuntansi
telah mulai memasuki babak semi final dan untuk cabang perlombaan Esay dan
Busines Plan Para finalis mengisi acara
dengan menguji Kemampuan Presentasi dan Komunikasi tanya jawab oleh juri, yang
semua kegiatannya dilaksanakan secara online.
24 April 2021 merupakan
hari terakhir pelaksanaan EEF, pada pagi hari diisi dengan Seminar Nasional
yang mengangkat tema "Membangkitkan Semangat Generasi Muda Yang
Berkarakter, Inovatif dan Kreatif Untuk Indonesia Yang Lebih Maju". dengan
narasumber Dr. Pujiati, S.Pd., M.Pd (Ketua Program Studi Pendidikan Ekonomi
Universitas Lampung) , Ades Marsela, M.
Pd (SGI Master Teacher Banyuasin, Sumsel Fasilitator dan Training) dan Eliza Alfareza, S. Ag., C.MMI (CEO Of
Generation Future Leader & Founder Pemburu Beasiswa S2 Indonesia)
Sekitar pukul 16.00 WIB
mulai berlangsung acara penutupan EEF 2021 , pada penutupan ini sekaligus
disampaikan pemenang dari seluruh cabang lomba EEF 2021 Hasil dari seluruh
rangkaian acaranya adalah sebagai berikut,
Cabang Lomba LCC:
Juara 1 SMAN 1 Metro
(A), Juara 2 SMAN 1 Pringsewu, dan Juara
3 SMAN 1 Kota Gajah (B)
Cabang lomba Akuntansi
:
Juara 1 Amelia Elga
Christine SMKK BPK Penabur, Juara 2 Raihan Mufid SMAN 1 Pringsewu, dan Juara 3
Monica Amelia SMKK BPK Penabur
Cabang lomba Business
plan :
Juara 1 Balqis
Syathiri, UNY, Juara 2 jahya Mikhael, Institut Teknologi Harapan Bangsa, dan
Juara 3 Dani fikri Setiawan, Universitas Alma Ata
Cabang lomba Esay :
Juara 1 Mohammad Farid,
UNS, Juara 2 Ayunisa Dinda Nur Rahma, Universitas Airlangga, dan Juara 3 sultan
Hadi Prabowo, Universitas Pendiidkan Indonesia.
0 Komentar