ASSETS

header ads

[Upgrading Session 2]

Departemen Pemberdayaan Sumber Daya Mahasiswa (PSDM) Assets kabinet Garda Niscala telah melaksanakan program kerjanya yaitu Upgrading Session 2 yang dilaksanakan pada hari Sabtu, 15 Oktober 2023 disekitar FKIP Universitas Lampung dan mengusung tema "Kokohkan Urgensitas Assets Bagi Anggota Muda".

Kegiatan ini merupakan acara puncak dari program kerja training LCT yang sudah dilaksanakan sebelumnya. Kegiatan ini merupakan pelantikan anggota muda Assets sebagai tanda resminya mahasiswa Pendidikan Ekonomi angkatan 2023 menjadi bagian dari Assets Kabinet Garda Niscala.

Panjangnya proses garda muda sebelum pelantikan yaitu welcome to campus, training LCT, desa binaan, dan Upgrading Session ini menjadi agenda penyambutan keluarga baru Assets 2023.

Rangkaian kegiatan Upgrading Session 2 dimulai dengan pembukaan oleh ketua umum, penyampaian materi mengenai sejarah Assets oleh kak Ajitama, S. Pd. selaku ketua umum Assets tahun 2018, materi IKA Pendidikan Ekonomi oleh kak Rizki Fadhil, S. Pd. selaku sekretaris ikatan alumni Pendidikan Ekonomi, dan materi mengenai imapesi oleh kak Dwi Wahyuni selaku sekretaris umum Imapesi 2023, dilanjutkan dengan pos to pos yang terdiri dari 3 pos yang memiliki tujuan berbeda untuk menguji pengetahuan mereka mengenai Assets dan kekompakan setiap kelompok serta manajemen konflik setiap mahasiswa, pentas seni mini, dan acara inti yaitu pelantikan anggota muda dengan pembacaan sumpah serta surat keputusan yang dipandu oleh ketua umum Assets tahun 2023.

Selamat datang anggota muda Assets kabinet Garda Niscala. Selamat berkembang dengan seluruh kesempatan yang dihadirkan oleh rumah kita sendiri, Assets! 

Assets jaya, jaya, jaya!

Semoga Kabinet Garda Niscala dapat menjadi garda terdepan yang selalu menjaga kejayaan dan menjadikan Assets semakin bertumbuh dan Berjaya lagi kedepannya. Garda Niscala “ Satu Garda, Satukan Asa, Melangkah untuk Berkarya”.
















Posting Komentar

0 Komentar